Resep Cup Cake Pisang Almont. Cup cake adalah salah satu kue yang sangat populer saat ini. Cup cake punya berbagai macam rasa dan juga penampilan yang sangat cantik, kadang sampai sayang untuk memakannya. Dulu memang cup cake belum begitu popuper karena rasanya yang memang belum banyak variasinya, tetapi seiring berkembangnya dunia kuliner sekarang ini cup cake menjadi salah satu kue atau cake berkelas yang sering di incar orang untuk digunakan dalam berbagai acara. Untuk resep cup cake pisang almont berikut adalah salah satu variasi cup cake yang mengkombinasikan antara pisang dengan kacang almont dan itu akan menciptakan rasa yang sulit untuk dilupakan. Cara pembuatan cup cake pisang almont sama seperti pembuatan cup cake pada umumnya, jika Anda ingin mencobanya silahkan ikuti langkah-langkah pembuatan resep cup cake pisang almont berikut ini ;
”CUP CAKE PISANG ALMONT”
- 100 gram tepung trigu protein sedang
- 100 gram gula pasir
- 5 butir kuning telur
- 4 butir putih telur
- 3 buah pisang ambon, kupas dan haluskan
- 25 gram margarin, lelehkan
- 2 sdm (1 scht) susu kental manis
- 1 sdt rhum
- 1/4 sdt baking powder
- 50 gram kacang almont, sangrai dan haluskan
- 1 buah pisang ambon, kupas dan potong bulat tipis buat topping
- Tempat cup cake secukupnya
>> CARA MEMBUAT :
- Campur pisang ambon yang sudah dihaluskan dengan susu kental manis dan rhum, aduk rata sisihkan
- Kocok kuning telur, putih telur dan gula pasir hingga mengembang dan kaku. Lalu masukkan tepung terigu, baking powder dan campuran pisang, aduk rata
- Kemudian masukkan margarin yang sudah dilelehkan dan kacang almont yang sudah dihaluskan, aduk rata
- Susun tempat cup cake didalam loyang muffin, tuang adonan hingga penuh, letakkan irisan pisang ambon diatasnya sebagai topping
- Terahir panggang cup cake dalam oven sekitar 25-30 menit hingga cup cake matang, keluarkan dari oven
- CUP CAKE PISANG ALMONT siap dinikmati
### SELAMAT MENCOBA ###